BALI, (M-RADARNEWS),- Kapolres Bangli AKBP Agus Tri Waluyo, S.I.K.,M.H pimpin Apel Kesiapan Operasi Cipkon Agung 2018 di lapangan apel Mapolres Bangli, Jumat (18/5). Operai Cipta Kondisi ini merupakan langkah Kepolisian yang dilakukan untuk menjaga situasi agar tetap kondusif terutama di Bulan Puasa, sehingga masyarakat yang menunaikannya merasa aman dan nyaman.
Apel Kesiapan tersebut dihadiri oleh Pejabat Utama Polres Bangli, Para Perwira serta seluruh anggota polres Bangli, Dalam Apel Kesiapan tersebut Kapolres Bangli menekankan kepada Personel yang terlibat dalam Operasi tersebut untuk mempertajam sasaran Operasi terkait tempat, orang, barang dan sarana prasarana pendukung kegiatan terutama mendeteksi perkembangan Harga Sembako.
Kapolres Bangli juga menyampaikan terkait produk-produk intelejen harus mempunyai data lengkap dan tepat tentang sasaran Operasi agar tidak terjadi kesalahan dalam pelaksanaan tugas, dalam melaksanakan operasi tersebut Kapolres juga memerintahkan untuk melakukan pengamanan tempat ibadah dan segera melaporkan Hasil kegiatan kepada pimpinan.
Selain itu Kapolres Bangli AKBP Agus Tri Waluyo mengingatkan personilnya untuk tingkatkan kewaspadaan terkait situasi yang berkembang,”Jaga diri dan laksanakan tugas sebaik mungkin serta tetap semangat karna tugas merupakan ibadah,” Kata Kapolres
Saat dikonfirmasi, Kapolres Bangli AKBP Agus Tri mengatakan, operasi Cipta Kondisi dilakukan untuk menjaga situasi agar tetap kondusif terutama di Bulan Puasa.
“Saya berharap di Bulan Puasa ini situasi di Wilayah Bangli tetap Kondusif,” Kata Kapolres Bangli. (Tim)