JATIM, (M-RADARNEWS),- Bupati Jember dr. Hj. Faida, MMR., melakukan rotasi jabatan kepada 34 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jember. Pelantikan berlangsung di Aula PB Soedirman Pemkab Jember, Senin (7/5).

“Selamat kepada yang dilantik atas kesempatan baru, dapat menjadikan semangat baru, tantangan baru di tempat baru dengan prestasi baru yang lebih baik,” ujar bupati dalam sambutannya.

Bupati menjelaskan, pergantian jabatan ini telah mempertimbankan situasi dan kondisi. Ada pejabat yang semula menjadi kepala bidang diberi kesemptan untuk memimpin wilayah. Banyak pula yang semula di wilayah kemudian ditarik mengisi di organisasi perangkat daerah (OPD).

“Hal ini diinginkan agar terjadi kolaborasi yang sangat baik, tukar pengalaman dan jabatan sehingga terjadi sinergisitas yang lebih baik,” ungkap bupati.

Bupati menegaskan, semua bidang penting. Tidak ada yang lebih penting. Semuanya diperlukan menjalankan tugas sebaik baiknya. Penataan SDM sangat diperlukan. Bupati menginginkan pejabat yang konsisten dalam menjalankan aturan-aturannya.

Kepada pejabat yang memimpin wilayah, bupati berpesan agar menjaga persatuan dan kesatuan, situasi dan kondisi dapat menjadi prioritas.

“Dunia sudah berubah. Jaman sudah berubah. Ikuti jaman yang lebih baik. Jaga integritas. Jaga nama baik diri. Jaga nama baik keluarga, dan jaga nama baik Pemerintah Kabupaten Jember,” tuturnya.

Kepada wartawan, bupati menjelaskan pentingnya untuk membangun wilayah dari pinggiran. Karena itu bupati melakukan pergantian jabatan agar mendapatkan semangat baru dalam membangun suatu wilayah.

Perlu juga pejabat yang mengerti tentang stunting untuk memimpin suatu wilayah yang memiliki permasalahan stunting atau balita dengan perkembangan tubuh tidak sesuai umur. Demikian pula dengan wilayah yang memiliki masalah adminduk memerlukan pejabat yang mengerti urusan adminduk.

“Dengan adanya pengalaman mengelola masalah wilayah, nantinya akan menjadi masukan untuk wilayah yang lain,” ungkap bupati.

Menjawab pertanyaan wartawan, bupati mengaku mudah mencari pajabat di Pemkab yang sangat berkualitas. Namun, tidak mencari pejabat yang berkualitas dan tegak lurus. “Tidak miring miring dalam menjalankan tugas,” ujarnya.

Mencari pejabat yang Qualified sungguh sangat mudah, tetapi mencari pejabat yang Qualified dan tegak lurus, tidak miring miring dalam menjalankan tugas sungguh tidak mudah.

Bupati Faida menegaskan, perlu waktu untuk mengubah mindset pejabat agar tegak lurus. Beberapa jabatan kepala dinas pun diisi oleh plaksana tugas (Plt), karena harus melalui seleksi terbuka. (Tim)

Spread the love