JATIM, (M-RADARNEWS),- Anggota Detasemen Khudus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri Surabaya telah menangkap sebanyak 23 orang terduga teroris, dan 4 orang diantaranya ditembak mati.

Berikut data terduga teroris yang sudah ditindak:

Tewas
1. BS, ditangkap si Perum AURI Sidoarjo
2. IF, ditangkap di Urungagung, Sidoarjo
3. DS, ditangkap si Manukan Surabaya
4. HS, ditangkap di Perum AURI Sisoarjo

Ditangkap Hidup
1. ASW, di Urungagung Surabaya
2. MM, di Kedung Cowek Surabaya
3. AM, di Sidotopo, Surabaya
4. DAR, di Lebak Jero VII, Surabaya
5. AK, di Pandaan, Pasuruan
6. RAZ, di Jl A Yani Surabaya
7. SA alias AU, di Banjararum, Kab. Malang
8 .WMW, di Bamjararum, Kab. Malang
9. KR, di Karangploso, Kab Malang
10. R alias Y, di Urungagung, Sidoarjo.
11. BR, di Urungagung Sidoarjo
12. SCA, di Ucung Indah Purworejo, Pasuruan
13. EM, di Manukan, Surabaya
14. SJ, di Manukan, Surabaya
15. HC, di Jl Manukan Surabaya
16. DL, Perum AL G VII Sugihwaras, Cndi Sidoarjo (menyerahkan diri di Sidodarjo).
17. MF, di Tirta VISumber Taman, Wonoasih, Probolinggo
18. IS, Sumber Taman, Wonoasih, Probolinggo
19. HA, Karanganyar, Paiton, Probolinggo.

Data resmi yang disampikan Polda Jatim pada Kamis (17/5) pukul 12.00 WIB, Anggota Densus 88 terus melakukan operasi di beberapa kota/kabupaten di Jawa Timur pasca bom bunuh diri di Surabaya dan Sidoarjo.

“Ada sekitar 23 orang yang ditindak, empat orang terpaksa dilakukan tindakan tegas,” jelas Kapolda Jatim, Irjen Pol Machfud Arifin, Kamis (17/5).

Menurut Irjen Pol Machfud, tim Densus 88 terakhir melakukan penindakan terduga teroris di Probolinggo dan Sidoarjo.

“Ada lima orang yang ditangkap, satu terpaksa ditembak (mati). Ada satu orang lagi menyerahkan diri di Sidoarjo,” jelas Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin. (Tim/Hm)

Spread the love