M-RADARNEWS.COM, JATENG – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol ruas Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo Seksi 1 Kartasura-Klaten sepanjang 22,3 kilometer, pada Kamis (19/09/2024).
“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pada sore hari ini saya resmikan jalan tol
ruas Solo-Yogyakarta-Kulon Progo seksi 1 Kartasura-Klaten,” kata Presiden Jokowi melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden.
Kepala Negara menyampaikan, bahwa jalan tol ruas Solo-Yogyakarta-Kulon Progo Seksi 1 Kartasura-Klaten sepanjang 22,3 KM sudah selesai dan siap dioperasikan.
“Pembangunan jalan tol ini dimulai sejak 2021 dan selesai di 2024, dengan menelan anggaran biaya Rp5,6 triliun ini akan meningkatkan konek aksesabilitas dari Solo, Jawa Tengah, menuju ke Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY),” ujarnya.
Menurut Presiden, jalan tol ini bisa mengefisienkan waktu tempuh dari Kartasura menuju ke Yogya, dari Solo menuju ke Yogya, dan mungkin nantinya kalau sudah sampai Jogja hanya memakan waktu kurang lebih 30, 40 atau 50 menit.
“Jalan tol ini akan mengurangi jalan nasional yang sekarang sudah ada yang sangat ramai, sangat krodit sekali, dan kita harapkan menjadi pengungkit ekonomi di daerah. Kemudian pemicu tumbuhnya pusat-pusat ekonomi baru di sekitar jalan tol,” pungkasnya.
Tampak hadir dalam peresmian mendampingi Presiden antara lain Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, dan Pj. Gubernur Jateng Nana Sudjana.