BALI, (M-RADARNEWS.COM),- Alumni SMP PGRI 7 Denpasar mengabadikan momen kebersamaan dalam acara reuni yang pertama kali digelar sejak 10 tahun tak jumpa. Reuni jadi ajang mempererat silaturahmi antar sahabat lama.

Reuni sekolah merupakan pertemuan antara teman satu sekolah, selalu diadakan di satu waktu karena sudah lama tidak bertemu. Kali ini, SMP PGRI 7 Denpasar mengadakan reuni. Reuni ini merupakan yang pertama sejak Tamat tahun 2009. Yang diselenggarakan di Geduang Pramuka pada, Minggu,23 Desember 2018.

Kegiatan bertajuk untuk melepas kangen ini pun mendapat sambutan positif dari berbagai alumni. Tak heran, pelaksanaan yang digagas banyak anak-anak muda ini bisa dibilang sukses. Banyak alumni bergembira bertemu, saling bercekrama, mengenal masa-masa sekolah dulu.

Sebagian alumni terlihat suasana sore menjelang malam tersebut tampak ramai, sejumlah alumni saling bercekrama, semua bersama saling bernostalgia. Bahkan, ada yang bercerita pada saat-saat pada SMP dulu peranah cinta monyet.

Rudianto mentakan reuni sebagai sarana untuk silaturahmi sesama alumni. Kegiaran reuni ini merupakan satu kekuatan dan disarankan dibuat rutin. Para alumni yang sukses juga diminta untuk melakukan kegiatan di sekolah. Minimal tahun sekali. Jelas mantan ketua kelas dan ketua OSIS pada saat SMP dulu yang dikenal galak.

Ketua Panitia Cicilia mengaku sangat bangga bisa menyelenggarakan reuni ini. Apresiasi dan sambutan para alumni sungguh luar biasa. Ramai dan meriah. “Kita ucapkan terimakasih atas dukungan kepala sekolah, serta teman-teman yang menyempatkan hadir di temu kangen ini yang turut mendukung acara ini,” katanya. (Tim/*)

Facebook Comments Box